TARIK WISATAWAN, TAMPILKAN KESENIAN DI TEMPAT WISATA

BLORA- Dinas Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) Kabupaten Blora berupaya mendongkrak sektor pariwisata di kabupaten yang berjuluk Blora Kota Barongan ini. Selain mengandalkan wisata alam yang selama ini menjadi primadona, upaya lain yang dilakukan di antaranya adalah dengan memaksimalkan kesenian lokal dan wisata budaya.

kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) Kabupaten Blora, Slamet Pamudji, SH, M.Hum, mengatakan, pertunjukan kesenian lokal seperti barongan bakal dirutinkan di sejumlah titik objek wisata di penghujung tahun 2020 ini. 

"Tujuannya untuk menyedot animo wisatawan untuk keliling dan mengetahui wisata yang ada di Kabupaten Blora." Jelas Slamet Pamudji, SH, M.Hum, senin( 23/11/2020) 

Ia menyebut, selama ini destinasi wisata di Blora kebanyakan merupakan wisata alam. Sementara wisata budaya masih belum begitu terlihat geliatnya. Padahal di Kabupaten Blora, kaya akan wisata budaya atau kesenian lokal.

"Kami berencana merutinkan pertunjukan kesenian di tempat wisata. Jadi selain menikmati objek wisata, pengunjung juga terhibur dengan kesenian, memberikan warna lain," ujarnya.

Seperti halnya barongan, masyarakat Blora jika ada tabuhan barongan pasti yang datang tidak hanya anak kecil melainkan orang tua ikut hadir, tentu ini menjadi daya terik ketika nanti di taruh di tempat wisata. 

"Selama ini, potensi wisata ya wisata alam. Kalau budaya belum begitu, karena budaya ada saat event atau kegiatan besar saja sehingga masih perlu dikemas dan dikembangkan lagi," jelasnya.

Mumuk sapaan akrab Slamet Pamudji merinci, ada beberapa titik wisata yang akan ada pertunjukan seni budaya ditempat wisata alam maupun wisata lainnya diantaranya wisata Loco tour , kelorina, wana wisata wono aji, goa sentono, wisata kajengan, di sedulur sikep Ploso Kediren, dan di Embung dungsambi klopoduwur. 

"Tujuh lokasi ini nanti akhir tahun sudah harus selesai, semoga tahun depan juga bisa seperti ini lagi" Harapnya 

Saat ini Dinas Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) Kabupaten Blora menggarap daya tarik tempat wisata di Blora dengan maksud wisatawan menjadikan Blora sebagai tujuan wisata keluarga maupun wisata yang di inginkan.